KemenPANRB Dukung Penguatan BNN Berantas Peredaran Narkotika

Jakarta, BuletinNews.com – Pemerintah terus memperkuat upaya pemberantasan penyalahgunaan narkotika di Indonesia. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menunjukkan komitmennya dengan mendukung penguatan organisasi Badan Narkotika Nasional (BNN) guna meningkatkan efektivitas pencegahan dan pemberantasan narkotika.

Menteri PANRB, Rini Widyantini, menegaskan pentingnya penguatan struktur BNN dalam pertemuannya dengan Kepala BNN, Marthinus Hukom, di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Kamis (06/02/2025).

“Tadi saya bertemu dengan Pak Marthinus Hukom, Kepala BNN. Kita membicarakan beberapa hal terkait dengan isu-isu yang perlu diselesaikan. Utamanya untuk lebih mendorong penguatan organisasi di BNN,” ujar Rini.

Sebagai lembaga non-struktural yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden, peran BNN dalam mencegah dan memberantas penyalahgunaan narkotika diatur dalam Pasal 64 Undang-Undang No. 35/2009 tentang Narkotika. Untuk itu, Kementerian PANRB siap melakukan dialog dan analisis guna memperkuat kelembagaan BNN agar lebih optimal dalam menjalankan tugasnya.

Menteri Rini juga menyoroti pentingnya sinergi antara BNN dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam penanganan kejahatan narkotika. Mengingat Polri memiliki satuan kerja khusus dalam pemberantasan narkotika di berbagai tingkatan, koordinasi yang kuat antara kedua lembaga dinilai dapat meningkatkan efektivitas serta efisiensi dalam menjalankan tugas.

“Sinergi yang solid antara BNN dan Polri tidak hanya akan meningkatkan efektivitas penindakan kejahatan narkotika, tetapi juga mendukung efisiensi pelaksanaan tugas dan pemanfaatan sumber daya secara optimal,” kata Rini.

Selain penguatan di dalam negeri, Menteri Rini juga menekankan perlunya memperluas kerja sama internasional dalam menghadapi peredaran narkotika yang berskala global.

Sementara itu, Kepala BNN Marthinus Hukom menegaskan bahwa BNN terus menyusun strategi yang tepat dalam menghadapi permasalahan narkotika, salah satunya melalui penguatan kelembagaan.

“Ketika kami melihat problem narkoba hari ini, kami perlu membuat strategi yang tepat, baik, dan efisien dalam menghadapinya. Sehingga salah satu strategi kami adalah penguatan kelembagaan,” ujarnya.

Dukungan Kementerian PANRB terhadap BNN diharapkan dapat memperkuat langkah-langkah pencegahan dan pemberantasan narkotika, serta menciptakan koordinasi yang lebih baik dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun luar negeri.



Komentar